Hukum Tata Negara

Bagian Hukum Tata Negara (HTN) merupakan salah satu dari lima Bagian Minat di Fakultas Hukum Unila. Bagian HTN mengkaji tema yang terkait dengan konstitusi, kelembagaan negara, hak asasi manusia, pemerintahan pusat dan daerah, perundang-undangan dan perancangan peraturan perundang-undangan, hukum acara dan praktik peradilan tata negara, kepartaian dan pemilihan umum, kewarganegaraan, serta tema lainnya di bidang hukum tata negara.

Sebagai pelaksana tri dharma perguruan tinggi, Bagian HTN mengupayakan kinerja terbaik dalam pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat. Pada bidang pengajaran, Bagian HTN mengusahakan penyelenggaraan perkuliahan yang mampu mencetak lulusan yang kompetitif dalam kapasitas akademik; Sementara pada bidang penelitian, Bagian HTN secara rutin melakukan diseminasi hasil-hasil penelitian dalam rangka pengembangan ilmu sekaligus sumbangsih ide bagi praktik ketatanegaraan. Adapun pada bidang pengabdian kepada masyarakat, Bagian HTN mengusahakan secara terprogram menyebarluaskan pengetahuan teoretis dan praktis langsung kepada masyarakat melalui kegiatan pendampingan, penyuluhan, dan pelatihan.

Alumni lulusan Bagian HTN telah banyak bertebaran mengisi jabatan-jabatan politik, hukum dan kenegaraan baik di tingkat pemerintahan pusat maupun daerah, aparat penegak hukum, diantaranya hakim, jaksa, advokat, dosen, politisi, dan praktisi hukum lainnya, juga profesional swasta.

>>Berkas Unduhan

Faculty of Law
Universitas Lampung

Jln. Prof. Soemantri Brojonegoro No.1 Gedong Meneng Bandar Lampung, Indonesia 35145|
Telp :
FAX :
Email: humasfh@fh.unila.ac.id

en_USEnglish